Jadi Juri Audisi Miss Indonesia 2023, Velda Devona Aipassa: Nostalgia

MISS Maluku 2022, Velda Devona Aipassa didapuk jadi salah satu panelis juri yang bertugas di hari pertama audisi Miss Indonesia 2023 yang resmi digelar hari ini, Sabtu 11 Februari 2023 di MNC Studio, Kebon Jeruk, Jakarta Barat sebagai gelaran untuk kota pertama.
Dipercaya sebagai juri untuk menilai para calon kandidat finalis yang akan memperebutkan mahkota Miss Indonesia tahun ini, Velda mengaku dirinya terasa seperti bernostalgia.
" Nostalgia banget, karena kayaknya baru kemarin banget (aku) ikut audisi," kata ditemui MNC Portal di sela-sela penjurian, di MNC Studios, Sabtu (11/2/2023).
Tak terasa satu tahun sudah berlalu, jika dulu ia menjadi finalis, dan sekarang ia sudah dipercaya untuk menjadi juri.
"Terus sekarang sudah lihat yang baru-baru lagi, pintar, cantik-cantik. Bisa ikut membantu proses penjurian itu rasanya puji Tuhan bersyukur banget," curhatnya.