0
Thumbs Up
Thumbs Down

Resep Korean Soup, Cocok Dimakan ketika Tak Enak Badan

okezone
okezone - Fri, 15 Sep 2023 14:39
Dilihat: 71

KULINER ala Korea memang tengah banyak dilrik oleh pencinta kuliner. Memang kuliner-kuliner tersebut kerap hadir dalam drama-drama Korea hingga variety show.

Nah, salah satu kuliner Korea yang mudah dibuat adalah Korean Soup. Berikut resepnya seperti dilansir dari akun Instagram @martinpraja.

Toping:

-3 buah sosis ayam

-100 gram sliced beef

-1 buah wortel

-1/2 pcs sawi putih

-1 pcs tahu sutra

-1/2 pack jamur

-1 batang daun bawang

-3 pcs cabe hijau besar

-50 gram keju mozzarela

-1 butir telur

-1 pcs mie instan

Bumbu:

-3 sendok makan (sdm) gochujang (sambal ala Korea)

-3 siung bawang putih haluskan

-2 sdm kecap asin

-1 minyak wijen

-2 sdm gula pasir

-5 gram dhasi bubuk (kaldu Jepang)

-Air secukupnya

Cara membuat:

- Campurkan gula pasir, dashi bubuk, bawang putih, kecap asin, minyak wijen, gochujang aduk rata. Setelah merata lalu sisihkan.

- Kemudian siapkan wajan, masukan semua toping ke dalamnya, kecuali mie intan, tahu sutra dan telur, dan tuangkan air secukupnya.

- Setelah itu didihkan air dan masukan bumbunya yang sudah diracik tadi. Ketika mulai mendidih dan toping mulai matang masukan tahu sutra, telur, dan keju mozzarela.

- Jika rasanya ingin lebih pedas, bisa ditambahkan cabe rawit atau cabe bubuk. setelah benar-benar mendidih masukan mie instan, kenapa dimasukan terakhir? Ini karena tingkat kematangan mienya tidak terlalu matang.

- Sup ala Korea matang, dan siap disajikan.

Sumber: okezone
PARTNER KAMI
bintang
CENTROONE
inilahcom
Japanese STATION
Kpop Chart
LIPUTAN6
okezone
salamkorea
Sehatly
slidegossip